www.domainesia.com

Cocok Untuk Lokasi Bulan Madu, Inidia 5 Kecamatan Tersepi di Kabupaten Langkat

Ikuti kami di Google News, WhatsApp Channel dan Telegram

Langkatoday.com – Provinsi Sumatera Utara memiliki satu kabupaten yang bernama Langkat. Kabupaten Langkat juga melahirkan artis ternama yang tampan bernama Ariel Noah.

Bukan hanya itu, Kabupaten Langkat juga terkenal dengan kekayaan ladang minyak yang dimilikinya. Ladang minyak tersebut merupakan yang pertama di Indonesia dan juga mempunyai perkebunan yang luas. Namun begitu, Kabupaten Langkat, Provinsi Sumatera Utara juga memiliki kecamatan tersepi.

Berikut ini 5 kecamatan tersepi di Kabupaten Langkat Sumatera Utara:

5. Kecamatan Besitang

Kecamatan Besitang merupakan salah satu kecamatan tersepi di Kabupaten Langkat. Kecamatan Besitang berada di urutan kelima wilayah tersepi di Kabupaten Langkat Sumatera Utara. Di tahun 2022, Kecamatan Besitang memiliki jumlah penduduk hanya 63 per kilometer persegi.

4. Kecamatan Pematang Jaya

Kecamatan Pematang Jaya masuk nominasi kecamatan tersepi di Kabupaten Langkat. Kecamatan Pematang Jaya menduduki posisi keempat wilayah tersepi di Kabupaten Langkat Sumatera Utara.

Kecamatan Pematang Jaya juga lokasinya terletak di sebelah utara Provinsu Sumatera Utara yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Aceh Temiang, Provinsi Aceh.

Jumlah penduduk yang dimiliki Kecamatan Pematang Jaya di tahun 2022 sebanyak 62 per kilometer persegi.

3. Kecamatan Kutambaru

Kecamatan Kutambaru termasuk salah satu Kecamatan tersepi di Kabupaten Langkat Sumatera Utara. Menduduki posisi ketiga, Kecamatan Kutambaru mempunyai penduduk sebanyak 60 per kilometer persegi.

2. Kecamatan Batang Serangan

Kecamatan Batang Serangan termasuk kecamatan tersepi di Kabupaten Langkat, Provinsi Sumatera Utara. Kecamatan Batang Serangan menduduki posisi kedua wilayah tersepi di Kabupaten Langkat Sumatera Utara.

Selain itu, Kecamatan Batang Serangan juga memiliki destinasi wisata Tangkahan CRU, Tangkahan The Hidden Paradise, Tangkahan Ecotourism, Wisata Baru Rongring.

Jumlah penduduk yang dimiliki Kecamatan Batang Serangan, Kabupaten Langkat hanya 40 per kilometer persegi.

1. Kecamatan Bahorok

Kecamatan Bahorok merupakan Kecamatan paling tersepi di Kabupaten Langkat Sumatera Utara. Kecamatan Bahorok berada di posisi pertama yang memiliki wilayah tersepi di Kabupaten Langkat.

Sebagian wilayah Kecamatan Bahorok ini berada di dalam Taman Nasional Gunung Leuser termasuk Bukit Lawang.

Jumlah penduduk yang dimiliki Kecamatan Bahorok di tahun 2022 hanya 38 per kilometer persegi.

Nah, itulah 5 (lima) Kecamatan tersepi di Kabupaten Langkat yang cocok buat kamu menghabiskan waktu bersama pasangan halalmu, berminat?

Bacaan Lainnya: